Sabtu, 16 Juli 2011

3 Day with Cornelis Wowor di Medan

"3 Days with CORNELIS WOWOR"
19,20,21 Agustus 2011

CORNELIS WOWOR, MA dilahirkan di Tomohon Sulawesi Utara pada tanggal 5 Desember 1948, beliau sudah sangat dikenal dikalangan umat Buddha. Beliau pernah menjalani kehidupan sebagai seorang Bhikkhu dari tahun 1972 – 1976 dengan nama Bhikkhu Aggabalo yang juga banyak mengisi sejarah perkembangan agama Buddha di Nusantara. Meniti karir di Direktorat Urusan Agama Buddha Departemen Agama RI sejak tahun 1987, Jabatan yang pernah diemban antara lain Direktur Urusan Agama Buddha Tahun 1999-2006 dan Sekretaris Dirjen Bimas Buddha 2006-2008. Selain itu keberhasilan perjuangan umat Buddha untuk memiliki Ditjen Bimas Buddha di Departemen Agama RI juga terwujud di era kepemimpinan Beliau sebagai Direktur Urusan Agama Buddha. Karya nyata Beliau khususnya di bidang penerangan Dhamma sangatlah banyak, disamping sebagai penulis buku-buku agama Buddha juga dikenal sebagai Dhammaduta yang pandai dan pintar.

--------------------------​------------------
Tema “MAU KEMANA SETELAH MATI?”
Mengapa orang takut mati?
Bagaimana proses kematian terjadi?
Apakah mati suri itu?
Perlukah diadakan upacara kematian?
Apakah ada yang disebut arwah gentayangan?
Kemanakah seseorang setelah meninggal?
dan berbagai pertanyaan seputar kematian...

Tempat dan waktu :
Dhammasala Vihara Mahasampatti
Bag. 1, Jumat, 19 Agustus, 19.00 Wib (malam)
Bag. 2, Minggu, 21 Agustus, 09.00 Wib (pagi)
Kegiatan ini tidak memerlukan undangan

--------------------------​------------------
Tema “PERLINDUNGAN SEJATI”
Samakah Buddha dengan Tuhan?
Yakinkah Anda telah mengenal Tuhan dengan baik?
Bagaimana cara menemukan perlindungan sejati?
“Buddha Bless You” or “God Bless You”?
Temukan jawabannya......

Tempat dan waktu :
Paramount Royal Ballroom
Sabtu, 20 Agustus, 19.00 Wib (malam)
Undangan dapat di peroleh di Bursa Vihara Mahasampatti
dengan berdana Rp. 10.000,- (Untuk satu orang)

--------------------------​------------------
Informasi kegiatan :
061 - 6843 7584

Vihara Mahasampatti Medan
Jalan pajang no 3-5-7-9 Medan
Telp 061-736 9410
E. dsvmahasampatti@gmail.com




KONSER AMAL PIANO DAN BASSOON UTK PEMBANGUNAN TAMAN BODHI

KONSER AMAL PIANO & BASSOON UNTUK PEMBANGUNAN TAMAN BODHI

MINGGU 31 JULI 2011
PUKUL 19.30
DI RESTORAN RIA - MEDAN


UNTUK PEMESANAN TIKET SILAKAN HUBUNGI :
Yayasan Taman Bodhi : 061 - 77622818
Chandra Tantowi : 061 - 77767880
Restoran Ria : 061 - 4575666

Harga Tiket untuk amal :
Rp. 200.000 - Platinum
Rp. 150.000 - Gold
Rp. 100.000 - Silver

Kegiatan tersebut untuk pengalangan dana pembangunan Taman Bodhi Asri

http://www.facebook.com/pa​ges/TAMAN-BODHI-ASRI/14337​5899011770
Thursday

Dharma for Family Edisi 109 bersama UP. Peter Lim

"Dharma for Family" Minggu, 17 Juli 2011, Pukul 10.00-12.00 WIB, Bertempat di Hall Lt 5 Kampus C Mikroskill Medan. Pembicara: UP Dharma Mitra Peter Lim, S.Ag, MBA. Topik: "Makna Asadha Dalam Kehidupan Sehari-hari". Bagi yang membawa anak-anak, tersedia kelas Sekolah Minggu Gelanggang Anak Buddhis Viriyadhika untuk kelas TK/SD/SMP. Terbuka untuk semua kalangan.
Terbuka untuk Umum , mohon bantu disebarkan ya.. Anumodana atas kebajikannya .
Acara ini dipersembahan dengan penuh cinta kasih oleh Persamuhan Umat Buddha Viriyadhika ( PUBV ) Medan