Selasa, 29 Maret 2011

Mari Bargabung di Perlombaan - perlombaan di Waisak Fair 2011


Dapatkan Tropy dan Hadiah Menarik

Adapun perlombaan yang dipertandingkan adalah sbb :

- Putra Putri Sakya 2011

- Buddhist Idol 2011

- Festival Drama Musikal Buddhist 2011

- Lomba melukis dan mewarnai Buddhis

Tempat pendaftaran :

Sekretariat PUBV, Jl. Bambu II Komplek Graha Niaga Blok A No.2 Medan
Info :
Dharma Tirta 061 - 76363673
Soewin HP 0856-6322-616 / 0819-3340-6003
Ridwan Kusuma HP 0812-603-3077

Hadirilah Waisak Fair 2011 di Atrium Brastagi Five Star Supermarket
Tanggal 12 Mei - 17 Mei 2011

Acara ini diselenggarakan oleh : Persamuhan Umat Buddha Viriyadhika ( PUBV ) Medan

Didukung oleh : Sekber PMVBI Sumatera Utara.

Mohon bantu disebarkan ya .... Anumodana semuanya .


Rabu, 16 Maret 2011

Sudah terbit DVD Dharma for Family bersama DR Ponijan Liaw ( Komunikator No.1 Indonesia )


DVD Dharma for Family Bersama DR Ponijan Liaw ( Komunikator No.1 Indonesia ) ini berisi 4 DVD
saat ini sudah bisa dipinjam di perpustakaan PUBV di Hall Lantai 5 Kampus C Mikroskil Jl. Thamrin No.140 Medan .
Pada saat Acara Dharma for Family ( DFF ) setiap hari Minggu Pukul 10.00 Wib - 12.00 Wib.

Datanglah setiap Minggu di Dharma For Family , selain mendengarkan Dharma dari berbagai sumber seperti : Anggota Sangha , Pandita dan sumber lainnya , Juga tersedia Gelanggang Buddhist Viryadhika tempat anak - anak belajar Dharma dan Fasilitas Peminjaman Buku - buku Buddhist terbaru dan berbagai DVD / CD , Semua ini persembahan PUBV untuk kita semua .

Mari dukung PUBV dan DFF dengan hadir di Dharma for Family setiap Minggu .
Info lebih lanjut mengenai PUBV dan DFF bisa hubungi Halo PUBV : Telp 061 - 76363673

Rabu, 09 Maret 2011

MAKNA HARI-HARI SUCI AGAMA BUDDHA


Dalam kitab suci Tipitaka diuraikan mengenai empat hari suci agama Buddha, yaitu :

  1. Hari Suci Waisak.
  2. Hari Suci Asadha.
  3. Hari Suci Khatina.
  4. Hari Suci Magha Puja.

Dari ke empat hari suci agama Buddha tersebut, hanya hari suci Waisak yang telah ditetapkan sebagai hari libur nasional di negara Indonesia oleh Pemerintah dengan keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 3 tahun 1983. Hari suci Waisak mulai menjadi hari libur nasional sejak Waisak 2527 yang jatuh pada tanggal 27 Mei 1983.

1. Hari suci Waisak

Hari suci Waisak atau Vaisakha Puja memperingati tiga peristiwa suci yang terjadi pada pribadi Guru Besar Buddha Gotama, yaitu:

  1. Pangeran Siddharta lahir di Taman Lumbini tahun 623 Sebelum Masehi.
  2. Petapa Gotama mencapai bodhi atau Penerangan Sempurna di Bodhi Gaya pada usia 35 tahun.
  3. Buddha Gotama mencapai Parinibbana (mangkat) di Kusinara pada usia 80 tahun.
Info selanjutnya Klik disini